Jumat, 30 Juli 2010

- Mourinho, Sang Pencipta Mesin Kemenangan

Oslo - Tangan dingin Jose Mourinho sejauh ini terbukti ampuh. Tim yang ditanganinya selalu berhasil mengukir prestasi. Kemampuan Mourinho sebagai kreator 'mesin kemenangan' patut diwaspadai lawan.

Mourinho memiliki track record bagus. Berkat strategi dan racikannya, FC Porto dan Inter Milan yang tak memiliki tradisi kuat di Liga Champions mampu dibawanya juara.

Ketika menangani Chelsea, pria berjuluk The Special One ini juga berhasil mengakhiri puasa gelar Liga Inggris selama lima dasawarsa ketika mengantar tim London Barat juara di musim 2004/05. Tak hanya prestasi, pria Portugal itu juga meninggalkan fondasi yang kuat bagi tim London Barat.

Kini Mourinho bakal menjajal peruntungannya bersama Real Madrid, tim yang sudah hampir sepuluh tahun berpuasa gelar Liga Champions dan dalam beberapa musim terakhir mulai dipatahkan dominasinya oleh Barcelona di La Liga.

Dalam tubuh Barca, ada salah satu pemain yang pernah bekerjasama dengan Mourinho yakni Zlatan Ibrahimovic ketika masih sama-sama berada di Inter Milan.

"Mourinho merupakan salah satu pelatih terbaik dunia. Ketika ia melatih sebuah klub, ia akan mengubah tim itu menjadi mesin (pendulang) kemenangan," jelas Ibra di Reuters.

"Memang bakal sulit mengalahkan Real Madrid. Tapi kami tetap tim terbaik di dunia," tegas pemain berkebangsaan Swedia itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar