- Jelang Liga Spanyol
Barca Krisis Bek Tengah
Barcelona - Cederanya Gabriel Milito niscaya bikin Pelatih Barcelona Pep Guardiola cukup berpusing-pusing ria dalam menyusun skuad untuk pertandingan akhir pekan nanti.
Milito, yang dalam beberapa tahun belakangan sudah beberapa kali dibelit cedera, harus absen merumput selama empat sampai enam pekan setelah cedera otot paha ketika membela Barca di partai Copa del Rey.
Artinya Milito takkan bisa membela Barca dalam pertandingan La Liga Primera jornada 11, saat mereka akan menjamu Villarreal akhir pekan ini.
Selain Milito, Barca juga belum bisa menurunkan bek tengah lain yaitu Gerard Pique. Ia tak bisa tampil menyusul kartu merah yang diterimanya saat menghadapi Getafe akhir pekan lalu.
Ditambah dengan kenyataan bahwa Barca di awal musim juga telah melepas Rafael Marquez dan Dmytro Chygrynskiy, maka opsi Guardiola di sektor pertahanan pun jadi amat terbatas.
Untuk menyiasati situasi boleh jadi akan ada penyesuaian posisi seperti menggeser Maxwell, yang biasanya main jadi bek kiri, ke tengah.
Pemain asal Brasil itu mengaku siap-siap saja jika demikian instruksi Guardiola. Namun, Maxwell juga menilai kalau lebih baik pemain yang berpasangan dengan Carles Puyol di jantung pertahanan nanti adalah benar-benar seorang bek tengah, meski itu berarti harus diambil dari tim B Barca.
"Saya suka berada di lapangan dan membantu tim, dan saya siap diturunkan," ujar Maxwell di Reuters.
"Tapi jelas akan lebih baik memainkan pemain muda dari Barca B sebagai bek tengah ketimbang Maxwell," lanjutnya.
Marc Bartra, yang sebelumnya tampil di kedua leg Copa del Rey kontra Ceuta, tampaknya juga sudah disipkan oleh Guardiola. Bek tengah berusia 19 tahun itu terlihat telah berlatih dengan tim inti pada hari, Kamis (11/11/2010), dan bisa turun jadi starter lawan Villarreal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar