Selasa, 04 Januari 2011

- Mourinho Tak Puas dengan Kemenangan Madrid

Madrid - Real Madrid sukses membuka tahun 2011 dengan kemenangan 3-2 atas Getafe. Sebuah kemenangan yang tak membuat Jose Mourinho puas.

Pada laga yang dihelat di Coliseum Alfonso Perez, Selasa (4/1/2011) dinihari WIB, Madrid sempat unggul 2-0 melalui Cristiano Ronaldo dan Mesut Oezil. Namun, sebelum babak pertama usai, Dani Parejo mempertipis kedudukan menjadi 2-1.

Madrid kemudian memperbesar kedudukan menjadi 3-1 melalui sontekan Ronaldo, tapi dikartumerahnya Alvaro Arbeloa seperti memberi angin untuk Getafe. Imbasnya, mereka kembali mampu membobol jala Iker Casillas di menit 86 melalui Pedro Mosquera.

Di sisa empat menit itu, Getafe terus berusaha mencari gol penyama kedudukan. Tapi sampai akhir mereka gagal mencetak gol ketiga tersebut.

Melihat permainan anak asuhnya yang seperti itu, Mourinho pun jauh dari sumringah. Ia menyebut, skuadnya tak berkonsentrasi total sepanjang pertandingan.

"Biasanya kami lebih berkonsentrasi, lebih kompak dan kali ini kami malah memberikan banyak ruang terhadap musuh," ujarnya seperti dilansir Reuters.

"Tim saya harus bertahan lebih baik dan saya tak terlalu menyukai mereka hari ini," tukasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar