Jumat, 13 Agustus 2010
Barcelona - Keinginan Javier Mascherano meninggalkan Liverpool sepertinya akan terwujud dalam waktu dekat. Gelandang bertahan asal Argentina itu diklaim sudah mencapai kesepakatan dengan Barcelona.
Adalah Ole, media olahraga asal Argentina, yang mengklaim kepindahan Mascherano ke Camp Nou. Meski belum ada konfirmasi dari kedua klub, Ole menyebut kalau gelandang bertahan berusia 26 tahun itu tinggal menunggu waktu saja untuk diperkenalkan secara resmi.
Seperti dikutip dari Marca, Barcelona harus mengeluarkan uang sebesar 15 juta euro untuk memindahkan mantan pemain West Ham United itu. Juga termasuk dalam kesepakatan tersebut adalah kepindahan Alyaksandr Hleb ke Anfield.
Mascherano, yang sudah menyatakan keinginan untuk hengkang dari The Reds, sebelumnya juga dikabarkan jadi incaran Inter Milan. Kemarin dia kembali mengulang keinginannya untuk menanggalkan seragam The Reds, meski mengaku bangga bisa membela salah satu klub tersukses di Eropa itu.
Di sisi lain, Barcelona juga sangat membutuhkan tenaga pemilik 61 caps bersama timnas Argentina itu untuk mengisi posisi lapangan tengah menyusul kepergian Yaya Toure ke Manchester City. Jika jadi bergabung dengan Barca, Mascherano akan bertemu dengan rekan senegaranya, Lionel Messi.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar